Alkohol jadi penyebab dari seks yang riskan dilakukan di kalangan para remaja. Demikian peringatan yang dikeluarkan Royal College of Physicians (RCP), Inggris, dan dikutip Daily Mail, Sabtu (31/12/2011).
Banyak remaja yang mengakui mereka melakukan hal-hal yang tak masuk akal saat mabuk dan kebanyakan menenggak alkohol membuat seks sebagai bumbu bagi remaja yang hamil di usia muda dan mengidap infeksi.
Para dokter dan perawat menanyai para remaja ini mengenai kebiasaan mereka menenggak alkohol ketika mereka datang ke klinik kesehatan seksual untuk mendapatkan alat kontrasepsi atau pil pagi hari.
Organisasi itu mendapatkan data jika seperlima remaja perempuan usia 14 dan 15 tahun mengatakan mereka melakukan seks lebih sering saat dalam kondisi mabuk. Bahkan, lebih dari 80 persen, usia 16-30 tahun mengaku jika mereka mabuk sebelum melakukan hubungan seksual.
Organisasi itu juga mengatakan jutaan remaja datang ke klinik kesehatan alat reproduksi untuk mendapatkan alat kontrasepsi secara gratis, pil pagi hari, atau menjalani tes atau perawatan karena penyakit
seksual menular.
"Ada hubungan antara mengonsumsi alkohol dan kesehatan seksual yang buruk namun tak layanan yang memadai untuk memperlihatkan refleksi mengenai kaitan keduanya," demikian disampaikan Dr Simon Barton, Kepala Alcohol and Sexual Health Working Party di RCP
sumber
ADS HERE !!!